I watched this movie on begining
of January this year. I just finished my exam and wanted to get refreshed. And
this movie literally change my world!!
Sebelumnya aku jarang menganggap
serius film drama musikal. Genre film yang paling aku suka tonton di bioskop
tuh Action, super hero, dan yang paling males ditonton tuh genre drama. Awalnya
aku ngira film ini bakalan drama yang menye2 gitu. Ternyata aku sala dong.
Mengambil setting jaman dulu di
Iggris film ini dibuka dengan cerita tentang tokoh utamanya Barnum waktu masih
kecil yang bantuin ayahnya kerja sebagai penjahit untuk kaum bangsawan. Barnum
kecil langsung terpesona sama Charity yang merupakan anak dari sang bangsawan.
Sudah pasti hubungan mereka ditentang sama keluarga Charity (Iya ntah kenapa di
filmnya langsung pacaran aja gitu). Akhirnya setelah dewasa Barnum melamar
Charity.
Orang tua Charity menyerah
akhirnya dan sambil menutup pintu bilang kalo tunggu aja dalam dua bulan pasti
Charity minta pulang karena nggak kuat hidup susah. Dan ternyata Barnum membawa
Charity ke Amerika. Disana Barnum bekerja sebagai semacam buruh ketik gitu
dengan gaji rendah. Ceritanya mereka punya dua anak perempuan. Dan tinggal di
apertemen kumuh yang atapnya bocor.
Kondisi semakin parah ketika
Barnum dipecat. Tapi ditengah semua keadaan itu Charity tetap tabah dan menjadi
istri dan ibu yang baik untuk dua anaknya. Tokoh favorit banget deh Charity
nih. Setelah dipecat Barnum pinjam kredit di bank dengan menipu kreditornya dan
menggunakan uangnya untuk membeli sebuah museum.
Tapi ternyata sedikit orang yang
mau lihat museumya itu. Ide dari anaknya bilang kalo museum itu dipenuhi barang
mati sehingga kurang hidup. Dari situ Barnum punya ide untuk mengumpulkan
orang-orang aneh untuk membuat pertunjukan bersama. Iya, yang daftar syaratnya
orang aneh.
Pertunjukan itu sukses dan Barnum
jadi kaya. Dia membelikan rumah yang udah mirip istana untuk Charity. Tapi di tengah-tengah
kesuksean itu, banyak juga yang membenci dan nggak suka. Yah namanya juga hidup
penuh pro kontra. Puncaknya ketika Barnum melihat putrinya dibully sama
temen-temenya dianggap bisnis ayahnya hanya bisnis kampungan.
Akhirnya Barnum berusaha untuk
menyasar kalangan atas sebagai penontonya. Dan dia mengajak Phillip (Zac
Effron) untuk kerjasama. Akhirnya Phillip setuju dan ketika dia berkunjung ke
tempat Barnum dia ketemu Anne Wheeler (Zendaya). Gilaaaa adegan pertemuan
pertama mereka terbaik sih menurutku. Jadi Anne lagi atraksi gitu dan ngeliat
Phillip, keliatan banget sih kalo Phillip langsung jatuh hati seketika.
Balik lagi ke bisnis Barnum,
untuk menyasar kalangan atas Barnum memutuskan untuk mengontrak penyanyi dengan
suara emas Jenny Lind (Rebecca Ferguson). Dan bisa ditebak bisnis Barnum makin
sukses. Ketika rekan-rekan sirkusnya mendapat semakin banyak haters Barnum
malah meninggalkan mereka untuk menemani Jenny tur keliling Amerika. Charity
udah minta Barnum untuk tetap tinggal karena dia sudah merasa cukup dengan apa
yang dimiliki tapi Barnum tetap ngotot untuk pergi.
Ternyata Jenny jatuh cinta sama
Barnum dan menciumnya. Barnum mengelak dan itu melukai hati Jenny. Barnum
memutuskan untuk pulang ke rumah tapi dia mendapati tempat pertunjukanya sudah
hancur karena rupanya ketika dia pergi terjadi kebakaran besar yang
menghancurkan tempat itu. Barnum berusaha tetap tenang dan berharap dapat
pemasukan dari konser Jenny. Tapi rupanya Jenny meninggalkan dia dan
menyebarkan skandal antara dia dan Barnum yang membuat laki-laki itu semakin
jatuh dalam masalah dan kegagalan.
Gimana akhir cerita Barnum? Mampukah
dia menyelamatkan bisnis dan pernikahanya? Dan apa yang terjadi antara Phillip
dan Anne?? Silahkan lihat sendiri filmnya ^_^
Wait for my next post, XOXO..
<script data-ad-client="ca-pub-2024529276457199" async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>
Comments
Post a Comment